(Gambar dari Canva.com)
Kegiatan self care diperlukan untuk menghindarkan diri dari stres berlebih, kecemasan, membuat diri lebih nyaman dan bahagia. Apalagi jika melalui minggu yang berat sebelumnya. Oleh karena itu, sudah saatnya di waktu libur memanjakan diri dengan kegiatan merawat diri supaya lebih siap menghadapi hari di minggu depannya.
Di bawah ini ada beberapa kegiatan self care yang bisa kalian lakukan di hari libur supaya hari libur kalian lebih bermakna.
Menghabiskan Waktu di Alam
(Gambar dari Canva.com)
Salah satu pilihan yang tetap saat merasa suntuk dan stres karena pekerjaan adalah pergi ke alam. Berjalan-jalan sembari melihat pohon-pohon yang hijau, merasakan kelembutan pasir-pasir di pantai, atau menghirup udara segar dari pegunungan. Rasakan sensasi dan suasana di alam sambil berefleksi, maka dijamin, rasa lelah dan stres akan hilang seketika.
Tidur Siang
(Gambar dari Canva.com)
Setelah melalui minggu yang melelahkan, tidur siang di hari libur merupakan cara yang paling tepat untuk menghilangkan penat. Tidur siang dapat mengembalikan mood dan semangat untuk memulai aktivitas lagi.
Membaca Buku Kesukaan
(Gambar dari Canva.com)
Daripada memilih gawai sebagai hiburan di kala lelah, lebih baik mengganti gawai dengan membaca buku kesukaan. Bukannya meredakan rasa lelah kalian, bermain gawai malah dapat menimbulkan stres dan kecemasan. Apalagi ketika kalian membuka social media, lalu melihat berita-berita yang tidak mengenakan. Tentunya berita itu dapat membebani pikiran kalian.
Oleh karena itu, gantilah gawai dengan membaca buku kesukaan yang mampu membuat kalian merasa bahagia.
Menonton Film
(Gambar dari Canva.com)
Lelah telah bekerja, menonton film di hari libur adalah pilihan yang tepat selanjutnya. Apalagi menonton film kesukaan sembari memakan cemilan dan menghirup lilin aroma terapi.
Capek dan suntuk karena banyak pekerjaan seharian seketika hilang karena bisa bersantai sambil nonton film favorit. Jangan lupa memode gawai do not disturb supaya tidak ada yang mengganggu.
Bertemu dengan Orang-Orang Terdekat
(Gambar dari Canva.com)
Meskipun sibuk bekerja, jangan sampai hubungan kalian dengan orang-orang terdekatmu menjadi terputus. Luangkanlah waktu di hari libur untuk bertemu dengan mereka, lalu makan siang atau malam bersama sambil bercerita.
Selalu terkoneksi dengan orang-orang terdekat kalian akan membuat hidup menjadi lebih mudah dan bahagia. Dengan catatan, orang-orang terdekat kalian itu memang baik dan tidak toksik.
Meditasi
(Gambar dari Canva.com)
Meditasi merupakan kegiatan relaksasi untuk menjernihkan pikiran, menambah kemampuan fokus, dan menghilangkan stres berlebih. Meditasi adalah kegiatan yang cocok dipilih untuk kegiatan self care selanjutnya.
Kalian bisa mencari panduan-panduan untuk bermeditasi melalui aplikasi khusus seperti riliv atau di Youtube.
Berolahraga
(Gambar dari Canva.com)
Olahraga dapat membuat bahagia karena saat berolahraga, tubuh akan mengeluarkan hormon dopamin, endorfin, dan serotonin. Jika kalian malas melakukan olahraga yang terlalu berat, coba saja olahraga yang ringan-ringan seperti jogging mengelilingi komplek, yoga, dan pilates di rumah.
Membuat Vision Board
(Gambar dari Canva.com)
Siapa sangka ternyata membuat vision board dapat menjadi ide self care berikutnya. Vision board adalah sekumpulan mimpi-mimpi yang ingin kamu capai di masa depan. Bentuk vision board pun fleksibel, bisa dalam bentuk digital atau papan.
Jika membuatnya dalam bentuk digital, kamu bisa mencari gambar apa saja yang ingin kamu raih beserta quotes lalu mengeditnya melalui aplikasi edit. Setelah itu, kamu bisa memasangnya menjadi wallpaper handphone atau laptop.
Vision board dari papan lebih tricky. Kalian harus mencetak gambar yang sudah kamu temukan lalu menempelkannya di papan kayu atau busa.
Pergi ke Kafe Sendirian
(Gambar dari Canva.com)
Menikmati waktu bersama diri sendiri di kafe dan mencoba menu baru di sana juga dapat kalian masukkan ke dalam list kegiatan di hari libur. Dengan lebih banyak menghabiskan waktu dengan diri sendiri, maka akan memunculkan suasana mengayomi terhadap diri.
Yang paling penting, jangan pernah takut akan dihakimi oleh orang ketika pergi sendirian. Karena pada dasarnya mereka tidak peduli dengan apa yang kalian lakukan.
Itulah beberapa kegiatan self care yang bisa kalian lakukan di akhir pekan. Kalian boleh saja sibuk dan terlalu lelah, tetapi jangan sampai melupakan kebutuhan self care untuk kesehatan fisik dan mental kalian.
0Komentar